Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PT.Timah » Wadahi Kreativitas Anak Muda di Bangka Belitung, PT Timah Dukung Specta Culinar di Taman Sari Sungailiat 

Wadahi Kreativitas Anak Muda di Bangka Belitung, PT Timah Dukung Specta Culinar di Taman Sari Sungailiat 

  • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
  • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

BANGKA — Untuk mendukung kreativitas anak muda dan menggerakkan ekonomi lokal, PT Timah mendukung kegiatan Specta Culinar yang diselanggarakan Jt Creative di kawasan Taman Sari Sungailiat, Kabupaten Bangka.

Specta Culinar yang digelar di kawasan Taman Sari Sungailiat, Kabupaten Bangka yang digelar pada 16-18 Mei 2025. Specta Culinar merupakan event kuliner yang menghadirkan berbagai rangkaian kegiatan menarik mulai dari bazar makanan, demo masak, hiburan dan sharing sessions tentang kuliner bersama influencer lokal Bangka Belitung.

Jt Creatif sendiri merupakan perkumpulan anak-anak muda di Bangka Belitung yang terlibat dalam berbagai event creatif. Specta Culinar merupakan rangkaian kegiatan pertama yang mereka lakukan dan rencananya akan dilaksanakan di berbagai wilayah di Bangka Belitung.

Dalam Specta Culinar yang digelar di areal aset PT Timah ini sebanyak 61 UMKM terlibat untuk memasarkan produknya di Bazar UMKM termasuk mitra binaan PT Timah Tbk. Kegiatan ini menjadi ajang bagi pelaku UMKM untuk memamerkan serta memasarkan produk unggulan mereka, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, fesyen, hingga produk kreatif lainnya.

Dukungan PT Timah dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi dengan komunitas pemuda dalam menciptakan ruang produktif, inovatif, dan juga menggerakkan ekonomi masyarakat.

Kolaborasi dengan kelompok pemuda menjadi salah satu strategi perusahaan dalam memperkuat ekosistem kewirausahaan di daerah. Melalui kegiatan seperti ini, para pemuda tidak hanya menjadi penonton, tetapi juga pelaku utama dalam upaya pemulihan dan penguatan ekonomi.

Koordinator Specta Culinar Pandu Putra mengatakan, mereka sengaja memilih Taman Sari Sungailiat sebagai upaya untuk meramaikan kembali kawasan ini sekaligus memberikan wadah bagi UMKM untuk memasarkan produknya.

“Ini event kuliner yang berbeda, karena di sini kita tidak hanya mengadakan bazar makanan tapi juga membahas tentang kulinernya itu sendiri kita sharing sessions tentang pelaku kuliner dan influencer secara langsung, nanti juga akan demo masa, lomba mukbang dan beragam kegiatan seru lainnya di sini,” kata Pandu.

Menurutnya, di tengah kondisi ekonomi masyarakat yang belum sepenuhnya pulih sehingga mereka mencoba mengembangkan eksositem Inovatif dan kreatif untuk menggeliatkan kembali ekonomi.

Pandu juga mengapresiasi PT Timah yang telah mendukung kegiatan ini, tak hanya itu menurutnya PT Timah juga kerap mewadahi kreativitas para pemuda dengan menggelar berbagai kegiatan.

“Kegiatan ini didukung oleh PT Timah yang telah memfasilitasi tempat dan bantuan lainnya, termasuk ada UMKM mitra binaan yang ikut hadir dalam kegiatan ini. Terima kasih PT Timah semoga terus memberikan ruang kreatif bagi anak muda, mendukung anak muda untuk berekspresi dan melaksanakan ide-ide kreatif yang dapat mendukung kemajuan daerah,” harapnya. (*)

Sumber : timah.com

  • Penulis: redaksiberitalintas@gmail.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambut Hari Bhayangkara Polri ke-79, Polresta Pangkalpinang Gelar Jalan Sehat dan Senam Bersama

    Sambut Hari Bhayangkara Polri ke-79, Polresta Pangkalpinang Gelar Jalan Sehat dan Senam Bersama

    • calendar_month Sab, 21 Jun 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 14
    • 0Komentar

    BERITALINTAS.COM – Sejumlah peserta bersuka cita mengikuti Jalan Sehat yang merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Polri ke-79. Udara pagi yang segar serta hangatnya sinar matahari turut menambah semangat para peserta yang telah memadati halaman Mako Polresta Pangkalpinang sejak pukul 06.00 WIB, Sabtu (21/06/2025) pagi. Bendera start dikibar langsung oleh Kapolresta Pangkalpinang Kombes […]

  • Asyiknya Belajar Sejarah di Museum Timah Indonesia, Siswa SDN 4 Mentok Antusias Banget

    Asyiknya Belajar Sejarah di Museum Timah Indonesia, Siswa SDN 4 Mentok Antusias Banget

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 63
    • 0Komentar

    BANGKA BARAT, KATABABEL.COM — Minat pelajar untuk mengenal sejarah lokal terus tumbuh. Hal ini tampak dari kunjungan puluhan siswa SD Negeri 4 Mentok, Kabupaten Bangka Barat ke Museum Timah Indonesia (MTI) Mentok yang merupakan salah satu destinasi edukasi sejarah Bangka Barat. Sebanyak 50 siswa didampingi guru dan orang tua terlihat antusias mengikuti pembelajaran langsung di […]

  • PLN Babel Terima Penghargaan Bangka Pos Award 2025 sebagai Mitra Kolaborasi : Perkuat Sinergi dan Peran Strategis dalam Mendorong Pemulihan Ekonomi Daerah
    PLN

    PLN Babel Terima Penghargaan Bangka Pos Award 2025 sebagai Mitra Kolaborasi : Perkuat Sinergi dan Peran Strategis dalam Mendorong Pemulihan Ekonomi Daerah

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 23
    • 0Komentar

    BERITALINTAS.COM – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Bangka Belitung (PLN UIW Babel) terima Bangka Pos Award 2025 dengan kategori Mitra Kolaborasi dalam rangkaian Hari Ulang Tahun ke-26 Bangka Pos dan HUT ke-24 Pos Belitung yang digelar di Hotel Santika, Pangkalpinang, pada Senin, 26 Mei 2025. Acara juga dirangkai dengan seminar publik bertajuk “Gebrakan Sang […]

  • Gerbong Mutasi Polri Bergulir, 4 PJU Polda Babel Dan Kapolresta Pangkalpinang Berganti

    Gerbong Mutasi Polri Bergulir, 4 PJU Polda Babel Dan Kapolresta Pangkalpinang Berganti

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 22
    • 0Komentar

    BERITALINTAS.COM – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali merotasi sejumlah Perwira Tinggi (Pati) dan Perwira Menengah (Pamen). Termasuk dilingkungan Polda Bangka Belitung, ada beberapa Pejabat Utama dan Kapolres/ta berganti. Keputusan itu tertuang dalam Surat Telegram (ST) Kapolri terkait mutasi jabatan tertanggal 24 Juni 2025 yang ditandatangani ASSDM Polri Irjen Pol Anwar. “Ya, benar ada TR mutasi […]

  • Jadi Lebih Disiplin dan Mandiri, Harlan Siswa Pemali Boarding School: PT Timah Bak ‘Cahaya Emas’ Bagi Jiwa-Jiwa Generasi Bangsa

    Jadi Lebih Disiplin dan Mandiri, Harlan Siswa Pemali Boarding School: PT Timah Bak ‘Cahaya Emas’ Bagi Jiwa-Jiwa Generasi Bangsa

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 22
    • 0Komentar

    BANGKA, BERITALINTAS.COM – ‘Keberuntungan berpihak pada yang berani’ pepatah ini menjadi langkah awal bagi Ahmad Harlan Fadhillah siswa Pemali Boarding School PT Timah untuk mengejar mimpi. Siswa asal Kecamatan Payung, Kabupaten Bangka Selatan tersebut kini telah memasuki tahun keduanya bersekolah di SMAN 1 Pemali, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dengan dukungan penuh dari PT […]

  • Tradisi Nganggung

    Tradisi Nganggung: Warisan Budaya Pemersatu Warga Bangka Belitung

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PANGKALPINANG, BERITALINTAS.COM – Tradisi Nganggung adalah salah satu tradisi khas masyarakat Melayu di Provinsi Bangka Belitung yang masih lestari hingga saat ini. Tradisi ini menggambarkan nilai kebersamaan, gotong royong, dan silaturahmi yang sangat kental dalam kehidupan masyarakat lokal. Biasanya, tradisi Nganggung dilakukan dalam berbagai perayaan keagamaan maupun acara adat. Kata “Nganggung” berasal dari bahasa Melayu […]

expand_less