Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PT.Timah » Ikuti Seleksi Program Kelas Beasiswa PT Timah, Rizki Rahmadi Pelajar Asal Riau Siapkan Diri Sejak Jauh-jauh Hari

Ikuti Seleksi Program Kelas Beasiswa PT Timah, Rizki Rahmadi Pelajar Asal Riau Siapkan Diri Sejak Jauh-jauh Hari

  • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
  • calendar_month Sel, 13 Mei 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

BERITALINTAS.COM – Belasan pelajar dari Provinsi Riau dan Provinsi Kepulauan Riau yang yang telah lolos seleksi administrasi dan survei lapangan Program Kelas Beasiswa PT Timah pada SMAN 1 Pemali tampak serius mengikuti Tes Potensi Akademik, Psikotes, Wawancara, Psikologi Klinis dan Validasi Dokumen yang dilaksanakan di Asialink Easy by Prasanthi Batam, pada Sabtu (10/5/2025).

Salah satu peserta yang mengikuti seleksi Rizki Rahmadi menceritakan dirinya sudah mempersiapkan diri sejak jauh-jauh hari untuk mengikuti seleksi ini.

“Alhamdulillah bisa ikut tes ini senang juga tapi ternyata cukup susah. Tapi semua berjalan lancar karena memang sudah persiapan seperti mental, kesehatan dan juga belajar,” katanya.

Menurutnya, dirinya berharap bisa lolos seleksi ini karena ingin mendapatkan beasiswa pendidikan dari PT Timah dan bisa membantu orang tua khsususnya dalam meringankan biaya pendidikan.

“Saya berharap bisa lolos karena ini semuanya gratis dan jika lolos saya akan betul-betul belajar dengan serius karena ingin membahagiakan kedua orang tua saya dan ini semoga menjadi jalan untuk kesuksesan saya,” katanya.

Senada dengan yang disampaikan Aufal siswa MTSN 1 Meranti, Kepulauan Meranti yang mengatakan dirinya sangat berharap bisa lolos seleksi program Pemali Boarding School PT Timah.

“SMAN 1 Pemali merupakan salah satu sekolah terbaik di Bangka Belitung dan kami memiliki tujuan untuk datang ke sana untuk belajar dan berprestasi, berkarakter menguasai ilmu pengetahuan dan peduli lingkungan. Saya yakin akan mampu mengembangkan pengetahuan di sana dengan dukungan berbagai pihak,” katanya.

Sementara itu, Veronika salah satu orang tua siswa mengatakan, anaknya sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi program Pemali Boarding School PT Timah.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar kami sebagai orang tua mendukung, mendoakan semoga nanti anak kami bisa lulus,” katanya.

Ia berharap nantinya jika buah hatinya lulus seleksi ini dapat membentuk karakter anaknya jadi lebih mandiri, memiliki kepribadian yang lebih baik dan bisa berprestasi terus.

“Semoga PT Timah semakin jaya dan program seperti ini bisa berkesinambungan karena kami merasakan sekali kami semuanya difasilitasi PT Timah untuk ikut tes ini mulai dari penginapan dan semuanya,” ucapnya.

Selain mereka, sebanyak 63 pelajar yang lolos seleksi administrasi dan survei lapangan akan mengikuti seleksi tahap II ini yang dilaksanakan pada 10-15 Mei 2025.

Seleksi program Pemali Boarding School Kelas Beasiswa PT Timah pada SMAN 1 Pemali tahun Ajaran 2025/2026 diikuti sebanyak 248 peserta yang mendaftarkan diri. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2024 lalu sebanyak 211 siswa.

Program Pemali Boarding School merupakan bentuk komitmen PT Timah dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan memberikan kesempatan kepada siswa berprestasi dari keluarga berpenghasilan rendah untuk mengenyam pendidikan berkualitas.

Proses seleksi dilakukan secara ketat melalui dua tahapan, yakni verifikasi administrasi dan survei lapangan langsung ke rumah calon peserta. Tujuannya adalah memastikan bahwa para calon penerima beasiswa benar-benar memenuhi kriteria baik dari sisi akademik maupun latar belakang ekonomi. (*)

Sumber : www.timah.com

  • Penulis: redaksiberitalintas@gmail.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tradisi Nganggung

    Tradisi Nganggung: Warisan Budaya Pemersatu Warga Bangka Belitung

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PANGKALPINANG, BERITALINTAS.COM – Tradisi Nganggung adalah salah satu tradisi khas masyarakat Melayu di Provinsi Bangka Belitung yang masih lestari hingga saat ini. Tradisi ini menggambarkan nilai kebersamaan, gotong royong, dan silaturahmi yang sangat kental dalam kehidupan masyarakat lokal. Biasanya, tradisi Nganggung dilakukan dalam berbagai perayaan keagamaan maupun acara adat. Kata “Nganggung” berasal dari bahasa Melayu […]

  • Lempah Kuning Kuliner Khas Bangka: Cita Rasa Asam Pedas Warisan Leluhur yang Melekat dalam Budaya

    Lempah Kuning Kuliner Khas Bangka: Cita Rasa Asam Pedas Warisan Leluhur yang Melekat dalam Budaya

    • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 45
    • 0Komentar

    BERITALINTAS.COM – Pulau Bangka, bagian dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, bukan hanya dikenal karena kekayaan tambangnya, tetapi juga karena khazanah kulinernya yang menggugah selera. Salah satu warisan kuliner paling ikonik dari daerah ini adalah lempah kuning masakan berkuah dengan dominasi rasa asam dan pedas yang begitu kuat serta warna kuning cerah yang khas. Sejarah Lempah […]

  • Gubernur Herman Deru Bahas Implementasi Sekolah Swasta Gratis dengan Komisi X DPR RI

    Gubernur Herman Deru Bahas Implementasi Sekolah Swasta Gratis dengan Komisi X DPR RI

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PALEMBANG, BERITALINTAS.COM -Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru menyampaikan pertanyaan dan harapannya terkait implementasi keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mengabulkan gugatan uji materi Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Keputusan MK tersebut mewajibkan pemerintah untuk menggratiskan pendidikan wajib belajar sembilan tahun di sekolah swasta. Hal ini disampaikan Gubernur HD saat menyambut tim […]

  • Billiton Spice, Cerita Lada Bangka Belitung yang Terus Bertumbuh

    Billiton Spice, Cerita Lada Bangka Belitung yang Terus Bertumbuh

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 19
    • 0Komentar

    TANJUNG PANDAN, KATABABEL.COM — Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel), Hellyana, melakukan kunjungan kerja ke sentra pengolahan dan pemasaran lada unggulan Billiton Spice di Jalan Endek, Belitung, Minggu (18/5/2025). Kunjungan ini turut didampingi oleh jajaran Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sebagai bentuk sinergi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam memperkuat […]

  • Gubernur Hidayat Arsani Terima Aspirasi Mahasiswa UBB, Tegaskan Komitmen Benahi Babel

    Gubernur Hidayat Arsani Terima Aspirasi Mahasiswa UBB, Tegaskan Komitmen Benahi Babel

    • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 21
    • 0Komentar

    PANGKALPINANG, BERITALINTAS.COM – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani, menyambut dengan terbuka aspirasi yang disampaikan oleh mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB) dalam aksi damai yang digelar pada Rabu (7/5/2025) di halaman Kantor Gubernur. Aspirasi tersebut disampaikan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa (BEM KM) UBB yang menyoroti isu-isu strategis seperti ketenagakerjaan, pendidikan, dan […]

  • Gubernur Apresiasi Komedi, Ajak Anak Muda Salurkan Bakat Lewat PASKI

    Gubernur Apresiasi Komedi, Ajak Anak Muda Salurkan Bakat Lewat PASKI

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle redaksiberitalintas@gmail.com
    • visibility 15
    • 0Komentar

    PALEMBANG, BERITALINTAS.COM – Dalam rangka menuju penetapan hari Komedi Nasional, Gubernur Sumsel hadiri sarasehan Komedi yang diselenggarakan oleh Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI) yang dihadiri langsung oleh Ketua Umum PASKI Indonesia Sujarwo dan beberapa pengurus lainnya. “Ini sebuah penghormatan saya untuk menghormati profesi ini, komedian ini sebenarnya profesi yang mulia, sebab betul-betul membuat orang bahagia, […]

expand_less